Media Cakrawala NTB.Com - Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan, personel Polres Bima Polda NTB menggelar kegiatan tadarus Al-Qur’an berjamaah di Masjid At-Taubah Lingkup Mapolres Bima Usai Apel Pagi Jum,at (14/3/25) sekira pukul 09.00. Wita.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan para anggota kepolisian resor Bima di bulan penuh berkah dan Magfirah ini.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan tadarus Al-Qur’an yang rutin dilaksanakan oleh personelnya.
Menurut Abituren AKPOL tahun 2004 ini kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk ibadah, tetapi juga sebagai sarana memperkuat spiritualitas dan moralitas personel Polres Bima dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah untuk meningkatkan ketakwaan dan kebersamaan di antara personel Polres Bima, sehingga mereka dapat menjalankan tugas dengan hati yang bersih dan penuh keikhlasan,” ujar Kapolres mengutip Adib
Selain meningkatkan kedekatan kepada Allah SWT, tadarus ini juga diharapkan dapat membangun kebersamaan dan kekompakan di antara anggota kepolisian.
"Nilai-nilai Al-Qur’an yang dipelajari dapat menjadi pedoman dalam menjalankan tugas dan berinteraksi dengan masyarakat". Pungkas Adib menutup rilisannya.(Red).
COMMENTS