Media Cakrawala NTB.Com - Menjamin keamanan masyarakat yang menjalankan Sholat Subuh di Bulan Ramadhan 1446 H Polsek Soromandi Polres Bima Polda NTB terus memberikan pelayanan Prima kepada masyarakat di wilayah hukumnya.
Kamis (13/3/25) Sekira Pukul 05.00. Wita di kendalikan oleh Kapolseknya Ipda M. Saleh tim patroli melaksanakan pengamanan di Masjid Baiturahman Desa Bajo Kecamatan Soromandi.
Selain melakukan pengamanan sholat subuh petugas juga melakukan pengaturan lalulintas di Depan Masjid Tersebut.
"Tujuannya adalah mencegah masyarakat dan atau pemuda menyalakan petasan serta gangguan Kamtibmas lainya yang mengganggu ke Kekhusyukan masyarakat yang menjalankan ibadah " Ungkap Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K,M.I.K., Sebagaimana diulas kasi humas AKP Adib Widayaka.
Masih Adib, kegiatan pengaman ibadah sholat subuh akan dilakukan di seluruh Masjid wilayah hukum polres oleh polres Bima dan Polsek jajaran hingga Bhabinkamtibmas Tutupnya.(Red).
COMMENTS